Tim Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS) UPTD RSUD Regional La Mappapenning bersama Tim Kesehatan Indera Puskesmas Ponre melaksanakan kegiatan Skrining Gangguan Penglihatan bagi siswa-siswi SD Inpres 06/75 Mappesangka.
Kegiatan ini merupakan bentuk komitmen bersama dalam meningkatkan derajat kesehatan anak, khususnya dalam mendeteksi secara dini gangguan penglihatan yang dapat memengaruhi proses belajar dan perkembangan mereka.
Melalui skrining ini, siswa yang mengalami indikasi gangguan penglihatan dapat segera mendapatkan rujukan dan penanganan lebih lanjut. Deteksi dini diharapkan mampu membantu anak-anak memperoleh kualitas penglihatan yang lebih baik sehingga mereka dapat berpartisipasi optimal dalam kegiatan belajar di sekolah.
Kolaborasi lintas fasilitas kesehatan ini menjadi wujud sinergi antara RSUD Regional La Mappapenning dan Puskesmas Ponre dalam menghadirkan layanan kesehatan yang lebih dekat, preventif, serta proaktif kepada masyarakat, khususnya pada kelompok usia sekolah.
RSUD Regional La Mappapenning menerima ASN PPPK Tahap 2 Optimalisasi Pemprov Sulawesi Selatan. Semog...
Dalam rangka KKSS untuk Merah Putih, RSUD Regional La Mappapenning turut mengambil peran aktif melal...
RSUD Regional La Mappapenning Hadiri Kegiatan Awareness SNI ISO 37001:2016 SMAPBertempat di Ruang Ra...
Forum Penataan Ruang Kabupaten BoneKegiatan ini bertujuan untuk membahas dan memberikan pertimbangan...